Senin, 29 Juli 2013

baca Dialog ini yukk

Bayangkan bila kau bersamaku..
Bagaikan bulan dan bintang


Engkau bertanya "Seberapa sih sayangmu ke aku?" 
aku menjawab "Rasakan, aku akan memberimu rasa sayang seperti bintang, tak bisa dihitung, tapi bisa kau rasakan dengan keindahan rasa sayang yang ku berikan untukmu <3"


Engkau bertanya lagi "Akankah engkau memiliki selain aku?" 
aku menjawab "Aku hanya memilikimu bagaikan bulan, jumlahnya 1 yaitu KAMU.. :* =))

Diary Kecil =)

“Aku nggak pernah tau berapa banyak sesungguhnya jumlah bintang yang menghiasi langit...




Hingga terangnya masih belum mampu mengalahkan satu matahari pagi




Aku nggak pernah mampu menghitung berapa banyaknya tetes hujan yang jatuh tapi hal itu nggak mampu menghapus harapanku melihat tujuh warna pelangi setelah hujan itu berhenti...




Aku nggak Pernah tahu itu...




Bagaimana mungkin satu hati yang kamu miliki mampu menciptakan jutaan tawa dalam hidupku...




Sekaligus menghentikan jutaan tangis dan menghapus rapuhku....




Dan bagiku, satu kali kehilanganmu mampu meninggalkan bekas luka yang nggak akan hilang seumur hidupku...




Jika malam ini bintang nggak lagi bersinar buatku atau esok pagi nafas ini nggak lagi mampu kuhembus tapi aku tahu, hati ini punya ruang abadi yang akan selalu menyimpannya




Bintang, Matahari, Hujan dan Pelangi Cuma sekedar hiasan langit dibanding arti kamu dalam hidupku"

Surat Cinta


Aku bukan kerikil yang akan melukai pijakan kakimu...

aku bukan angin yang menghebusmu sesaat lalu hilang tak berbekas...

aku bukan hujan yang membuatmu kedinginan bertahan di bawah siramanku...

aku bukan matahari yang siap membakar hatimu...


aku bukan Pelangi yang sempurna mewarnai Hidupmu...

Aku hanya cahaya kecil bukan bara api yang sering kau lupakan saat begitu banyak bintang di atas langitmu... tapi di saat gelapmu... Aku yang kau butuh

Puisi Cinta

Aku bukan orang yang paling pintar di dunia..
tapi satu hal yang aku ngerti
adalah tentang cinta..
Bagiku cinta itu
Menerima kamu apa adanya dan gak pernah berharap untuk kmu menjadi
sempurna untuk aku...
Karna cinta yang telah menyempurnakan
aku karna kamu..
Cinta itu ..
Tetap berada dekat bersama kamu..
Bukan disaat yang menyenangkan
Tapi disaat yang terburuk
Tetap bangga menggandeng tangan kamu..
Bukan hanya kamu terlihat cantik
Tapi disaat kamu berada disamping aku...
didekat aku...
Cinta itu ...
Mengetahui rahasia terdalam kamu
Setiap kelemahanmu tanpa menghakimi
dan tetap memahamimu.....

Cinta itu ...
Menyediakan tidak hanya dan pundak
ku di saat kamu lemah
Tapi, seluruh kekuatan aku untuk
menjadi kektatan kamu...
Dan cinta itu adalah kamu..

Kamis, 25 Juli 2013

Lirik Lagu dan Terjemahnya 'Don't You Remember' by Adele

When will I see you again?
Kapan aku akan bertemu denganmu lagi?
You left with no goodbye, not a single word was said,
Kau pergi tanpa ucapkan selamat tinggal, tanpa sepatah katapun
No final kiss to seal any seams,
Tanpa kecupan terakhir 'tuk akhiri kebersamaan
I had no idea of the state we were in,
Aku tak tahu apa yang terjadi di antara kita

I know I have a fickle heart and bitterness,
Aku tahu hatiku plin-plan dan tak menyenangkan
And a wandering eye, and a heaviness in my head,
Dan mataku tak mau diam, dan kepalaku penuh masalah

CHORUS
But don't you remember?
Tapi tak ingatkan kau?
Don't you remember?
Tak ingatkah kau?
The reason you loved me before
Alasanmu dulu mencintaiku
Baby, please remember me once more,
Kasih, ingatlah aku sekali lagi

When was the last time you thought of me?
Kapan terakhir kali kau memikirkanku?
Or have you completely erased me from your memory?
Ataukah kau telah sepenuhnya menghapusku dari ingatanmu?
I often think about where I went wrong
Sering kuberpikir dimanakah salahku
The more I do, the less I know,
Semakin banyak yang kulakukan, semakin sedikit yang kutahu

But I know I have a fickle heart and bitterness,
Namun aku tahu hatiku plin-plan dan tak menyenangkan
And a wandering eye, and a heaviness in my head,
Dan mataku tak mau diam, dan kepalaku penuh masalah

CHORUS

Gave you the space so you could breathe,
Kuberi kau ruang agar kau bisa bernafas
I kept my distance so you would be free,
Kumenjauh agar kau bisa bebas
And hope that you find the missing piece,
Dan kuberharap kau kan temukan kepingan yang hilang itu
To bring you back to me,
Yang kan membawamu kembali padaku

CHORUS

When will I see you again?
Kapan aku akan bertemu denganmu lagi?

Sumber :
 http://juwitaaroem.blogspot.com/2012/07/terjemahan-lirik-lagu-adele-dont-you.html

Lirik Lagu dan Terjemahan 'When You're Gone' by Avril Lavigne

I always needed time on my own
I never thought I’d need you there when I cry
And the days feel like years when I’m alone
And the bed where you lie
is made up on your side
When you walk away
I count the steps that you take
Do you see how much I need you right now?
When you’re gone
The pieces of my heart are missing you
When you’re gone
The face I came to know is missing too
When you’re gone
All the words I need to hear to always get me through the day
And make it OK
I miss you
I’ve never felt this way before
Everything that I do
Reminds me of you
And the clothes you left
they lie on my floor
And they smell just like you
I love the things that you do
When you walk away
I count the steps that you take
Do you see how much I need you right now?
When you’re gone
The pieces of my heart are missing you
When you’re gone
The face I came to know is missing too
And when you’re gone
The words I need to hear to always get me through the day
And make it OK
I miss you


We were made for each other
Out here forever
I know we were
Yeah Yeah
All I ever wanted was for you to know
Everything I do I give my heart and soul
I can hardly breathe, I need to feel you here with me
Yeah


When you’re gone
The pieces of my heart are missing you
When you’re gone
The face I came to know is missing too
When you’re gone
The words I need to hear will always get me through the day
And make it OK
I miss you

====INDONESIA====

Dulu aku selalu butuh waktu sendirian
Tak pernah terpikir aku 'kan membutuhkanmu saat aku menangis
Dan hari-hari terasa seperti saat aku sendiri
Dan kini ranjang tempatmu berbaring tlah rapi di sisimu

Saat kau berlalu pergi kuhitung langkah-langkahmu
Tahukah kau betapa aku sangat membutuhkanmu saat ini

[Chorus]
Saat kau tak ada
Seluruh hatiku merindukanmu
Saat kau tak ada
Wajah yang mulai kukenal juga hilang
Saat kau tak ada
Kata-kata yang perlu kudengar untuk membuatku mampu melalui hari dan tetap baik-baik saja
Aku merindukanmu

Tak pernah kumerasa seperti ini sebelumnya
Segala yang kulakukan mengingatkanku padamu
Dan baju yang kau tinggalkan, semua tergeletak di lantai
Dan baunya sepertimu, aku suka semua yang kau lakukan

Saat kau berlalu pergi kuhitung langkah-langkahmu
Tahukah kau betapa aku sangat membutuhkanmu saat ini

[Chorus]
Saat kau tak ada
Seluruh hatiku merindukanmu
Saat kau tak ada
Wajah yang mulai kukenal juga hilang
Saat kau tak ada
Kata-kata yang perlu kudengar untuk membuatku mampu melalui hari dan tetap baik-baik saja
Aku merindukanmu

Kita diciptakan untuk saling melengkapi
Di sini selamanya
Aku tahu memang demikian, yeah
Yang kuinginkan adalah agar kau tahu
Segalanya rela kulakukan, rela kuberikan hati dan jiwaku
Aku sulit bernafas, aku memutuhkanmu di sini bersamaku, yeah











Sumber :
http://ravenwizardclaw.blogspot.com/2012/11/lirik-dan-terjemahan-avril-lavigne-when.html

Lirik Lagu 'Aku Memilih Setia' by Fatin Shidqia Lubis

Ada banyak cara Tuhan menghadirkan cinta
Mungkin engkau adalah salah satunya
Namun engkau datang di saat yang tidak tepat
Cintaku tlah dimiliki

Inilah akhirnya harus ku akhiri
Sebelum cintamu semakin dalam
Maafkan diriku memilih setia
Walaupun kutahu cintamu lebih besar darinya

Maafkanlah diriku tak bisa bersamamu
Walau besar dan tulusnya rasa cintamu
Takkan mungkin untuk membagi cinta tulusku
Dan aku memilih setia

Inilah akhirnya harus ku akhiri
Sebelum cintamu semakin dalam
Maafkan diriku memilih setia
Walaupun kutahu cintamu lebih besar darinya

OOOuuu..oo..

Seribu kali logika ku untuk menolak
Tapi ku tak bisa bohongi hati kecilku
Bila saja diriku ini masih sendiri
Pasti ku kan memilih ... kan memilih kamu..uuu..

Inilah akhirnya harus ku akhiri
Sebelum cintamu semakin dalam
Maafkan diriku memilih setia
Walaupun kutahu cintamu..ooohh..
Walaupun kutahu cintamu lebih besar daa..darinya..

Sumber :

Lirik Lagu dan Terjemahan 'Jar Of Hearts' by Christina Perri

You know, I can't take one more step, towards you
Kau tahu, aku tak bisa lagi melangkah, mendekatimu
Cause all that's waiting is regret
Karena yang menantiku hanyalah penyesalan
And don't you know I'm not your ghost anymore
Dan tak tahukah kau aku bukan hantumu lagi
I lost the love, I loved the most
Aku tlah kehilangan cinta dari orang yang paling kucinta

BRIDGE
I learned to live, half alive
Aku belajar hidup, setengah mati
And now you want me one more time
Dan kini kau inginkan aku sekali lagi

CHORUS
And who do you think you are?
Dan kau kira siapa dirimu?
Running round leaving scars
Ke sana kemari membuat luka
Collecting your jar of hearts
Mengumpulkan guji hatimu
And tearing love apart
Dan mematahkan cinta
You're gonna catch a cold
Kau 'kan terserang demam
From the eyes inside your soul
Dari mata dalam jiwamu
So don't come back for me
Maka janganlah kau kembali padaku
Who do you think you are?
Kau kira siapa dirimu?

I hear you're asking all around
Kudengar kau bertanya ke mana-mana
If I am anywhere to be found
Tentang keberadaanku
But I have grown too strong
Namun kini aku tlah terlalu tangguh
To ever fall back in your arms
Untuk jatuh lagi dalam pelukmu

CHORUS
Dear, it took so long, just to feel alright
Kasih, butuh waktu lama untuk merasa baikan
Remember how you put back the light in my eyes
Ingat bagaimana kau nyalakan kembali cahaya di mataku
I wish, that I had missed the first time that we kissed
Andai kulewatkan saat pertama kita berciuman
Cause you broke all your promises
Karna kau ingkari janjimu

And now you're back
Dan kini kau kembali
You don't get to get me back
Kau tak bisa mendapatkanku lagi

CHORUS (2x)
Don't come back at all
Jangan pernah kembali

Ending
Who do you think you are?
Kau kira siapa dirimu?

Resep Kue Kering Nastar

Bahan utama kue nastar keju:
200 gram Mentega
2 butir kuning Telur
50 gram Gula halus
350 gram Tepung terigu
1 sdm Tepung maizena
1 sdm Susu bubuk full cream
1/4 sdt Vanili bubuk
Bahan Isi kue nastar keju :
Selai nanas beli jadi, atau
1 buah Nanas, parut halus
125 gram Gula pasir
5 butir Cengkeh
3 cm atau ruas jari Kayu manis
Bahan Olesan kue nastar keju :
1 butir kuning Telur 1 butir
1 sdm air
Keju parut secukupnya untuk taburan di atas nastar
Cara Membuat selai nanas :
1. Masak nanas parut bersama gula pasir, cengkih, dan kayu manis dengan api kecil.
2. Aduk hingga mengering, jangan sampai gosong, angkat, dinginkan.
Cara Membuat kue nastar keju :
1. Kocok dan mixer telur, gula, mentega, hingga tercampur rata.
2. Masukkan tepung maizena, tepung terigu, vanili bubuk dan susu, sambil di ayak dan aduk sampai rata.
3. Ambil adonan dan dikira-kira saja besarnya, bentuk bulat dan isi dengan selai nanas secukupnya.
4. Siapkan loyang, olesi dengan margarin. Letakkan adonan kue jadi ke atas loyang, beri jarak.
5. Olesi dengan kuning telur, dan taburi atasnya dengan keju parut.
6. Panggang kue dengan suhu oven 175 derajat celcius. Tunggu sekitar 15 menit atau sampai kue matang.
7. Angkat, dinginkan dam masukkan dalam stoples kedap udara.
 
Sumber : 
http://www.tempatonlineku.com/2012/08/resep-membuat-kue-nastar-keju-spesial.html

Resep Jamur Crispy


Bahan yang diperlukan :
  • 200 gram jamur tiram, dicuci, peras, dan suir suir
  • secukupnya Minyak goreng

Bahan Pencelup :

50 gram tepung terigu protein sedang
1/2 sendok teh baking powder
1 siung bawang putih, dihaluskan dulu
Secukupnya garam
Secukupnya merica bubuk
125 ml air

- Campurkan semua bahan pencelup sampai rata


Tepung Pelapis :

250 gram tepung terigu
25 gram tepung maizena
1/4 sendok teh baking powder
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh garam

- Campurkan semua untuk tepung pelapis sampai rata


Pelengkap :

Saus sambal atau mayonaise

Cara Membuat Jamur Crispy Renyah :
  1. - Pertama Celupkan jamur tiram ke bahan pencelup.
  2. - kemudian guling gulingkan jamur ke tepung pelapis, lakukan beberapa kali sehingga terlihat tebal
  3. - Lalu Goreng dengan minyak panas hingga berwarna kuning. Angkat dan tiriskan. selesai 
Sumber :
http://resep4.blogspot.com/2013/05/resep-jamur-crispy-renyah.html

Resep Kepiting Saus Pedas


Bahan :

  • 2 ekor kepiting 
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 4 buah cabai merah, iris
  • 200 ml air kaldu 
  • 1 sendok teh jahe parut 
  • 5 sendok makan saus tomat
  • 2 sendok makan saus sambal 
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1/2 sendok teh minyak wijen
  • 1/2 sendok teh merica bubuk 
  • 1 sendok makan tepung maizena, tambahkan sedikit air 
  • 1 batang bawang prai, iris
  • Minyak goreng 
  • Garam secukupnya 
  • Gula pasir secukupnya 
Cara Memasak Kepiting Saos Pedas:
  1. Bersihkan kepiting hingga bersih. 
  2. Kemudian goreng kepiting sampai berubah warna menjadi kemerahan, lalu angkat dan tiriskan. 
  3. Tumis bawang putih, jahe dan cabai merah sampai harum. Jika bumbu sudah harum, masukkan saus tomat , saus sambal, kecap asin , minyak wijen dan kaldu. masak sampai mendidih. 
  4. Masukkan kepiting yang sudah digoreng tadi sambil di aduk. 
  5. Tambahkan garam , gula pasir dan merica bubuk,aduk rata. 
  6. Kecilkan api dan masak sampai matang dan bumbu meresap. 
  7. Kentalkan kuah dengan larutan tepung maizena, tambahkan daun bawang . masak sebentar. 
  8. Angkat lalu sajikan.

Resep Udang Goreng Tepung Roti



Bahan:
750 gram udang ukuran besar, buang kepala dan kulitnya
400 gram tepung terigu
350 tepung panir atau tepung roti
3 sdm bawang putih bubuk
2 butir putih telur, kocok lepas
2 sdt garam
1 sdt merica bubuk
Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat:
  1. Cuci bersih udang lalu lumuri dengan garam dan merica bubuk. Diamkan 10 menit.
  2. Campur tepung terigu, bawang putih bubuk, dan garam, aduk rata.
  3. Balurkan campuran tepung terigu pada udang.
  4. Celupkan udang pada kocokan telur, lalu gulingkan pada tepung roti.
  5. Lakukan hingga udang habis.
  6. Goreng udang pada minyak panas hingga kuning kecokelatan, angkat, tiriskan.
  7. Hidangkan selagi hangat.

Cerita Rakyat Batu Badaong


Di sebuah desa di pulau Tanimbar (Maluku), hiduplah seorang pria kaya bersama istri dan 2 orang anak yang sudah tumbuh menjadi seorang pemuda dan seorang gadis, mereka berdua sangat dimanjakan oleh ayah mereka sehingga mereka mempunyai sifat yang malas dan sombong. Mereka memiliki banyak pelayan yang siap melayani semua keinginan mereka.
Ketika ayah mereka meninggal, semua pelayan pergi karena tidak tahan dengan perlakuan mereka. Sehingga sang ibulah yang menggantikan tugas-tugas para pelayan itu. Mulai dari mempersiapkan makanan, menyapu, mengepel, hingga menyetrika dikerjakan oleh ibunya dengan ikhlas. Namun, sungguh tidak terpuji. Kedua anak itu memperlakukan ibu mereka seperti pelayan. Jika ada yang salah mereka tak segan-segan membentak, seperti seorang majikan yang sedang marah kepada budaknya.
Hati ibu yang malang sungguh sangat sakit, tetapi hanya bisa pasrah. Bagimanapun juga, mereka adalah putra-putrinya tercinta. Sekurang-ajar apapun perlakuan mereka, ibunya tetap melayani kebutuhan mereka seperti biasanya. Sering ibu yang malang itu melakukan pekerjaannya sambil meneteskan air mata dan berdoa…
Ampunilah hamba, ya Tuhanku
Hamba gagal mendidik mereka
Hamba gagal menjadikan mereka anak-anak yang berbakti
Ya Tuhanku
Bukalah mati hati mereka
Berilah mereka kesadaran
Agar mereka bisa menjadi anak-anak yang insyaf;
Insyaf akan dirinya;
Dan kembali ke jalanMu

Suatu hari ketika mereka bangun tidur dan ingin makan, mereka terkejut melihat meja dalam keadaan kosong. Tak ada makanan dan minuman yang tersaji. Hanya ada panci diatas kompor. Mereka berdua marah dan membanting apapun yang ditemukan sambil mencari ibu mereka.
Si pemuda berpikir… pasti ibunya sedang mencuci pakaian di sungai. Merekapun bergegas menuju kes ungai. Dan, ternyata benar dugaan pemuda itu; sang ibu sedang mencuci pakaian.
Dalam keadaan marah pemuda itu mengahmpiri ibunya. Tanpa bertanya, langsung ”wesss.. gubrakkk…”, pemuda itu menendang cucian sang ibu hingga terjatuh ke sungai. Ibunya tidak kuasa berbuat apa-apa selain menangis. Tak hanya itu, si gadis pun tidak mau ketinggalan. Sementara tangan kirinya memegangi tangan ibunya, tangan kanannya mengayunkan pukulan bertubi-tubi ke tubuh ibunya.
“Ampun nak…. Ada apa gerangan, kenapa kalian memperlakukan ibumu seperti ini?” tanya sang ibu dengan diriingi isakan tangis dan cucuran air mata.
“Dasar kau perempuan tua, sampai jam begini aku belum makan. Aku lapar! Kau tak ikhlas yah memasak untukku?” hardik gadis itu sambil terus memukuli tubuh ibunya.
Si Ibu menangis dengan nyaring dan memohon, tapi kedua anak itu tidak mau mendengarkannya. Malah mereka memukulnya lagi dan lagi. Ibu yang malang mendapatkan perlakuan buruk dari sang anak.
Tiba-tiba sang Ibu berhenti menangis, tubuhnya lemah, dan dengan suara tertahan berkata:
“Ayahmu memang meninggalkan banyak kekayaan, tapi tidak akan berlangsung lama. Dan meskipun aku yang melahirkan kalian kedunia ini, mulai sekarang kalian bukan lagi anak-anakku. Aku tidak akan pernah mau kembali kerumah kalian lagi. Kalian bebas melakukan apapun, aku sudah tidak peduli lagi”.
Setelah mengatakan itu, si ibu menyeret tubuhnya ke sebuah batu besar di pinggir sungai. Lalu berujar:
“Wahai batu besar terbukalah. Biarkan aku masuk kedalam. Jadikan aku bunga yang wangi seperti melati putih”
Tak lama setelah itu, perlahan batu itu terbuka. Lalu masuklah sang ibu kedalam batu itu. Dalam sekejap mata batu itu telah tertutup kembali. Setelah beberapa hari, pada batu itu muncul dedaunan dan bunga-bunga berwarna putih yang wangi semerbak.
Apa yang terjadi pada kedua anak tersebut?
Penduduk desa marah serta mengusir mereka. Hartanya pun dijarah untuk dibagikan kepada orang-orang miskin di desa tersebut. Kini yang tertinggal hanya penyesalan. Menyesal telah berlaku kasar kepada ibu yang telah melahirkan dan merawat mereka. Namun penyesalan tinggal penyesalan, sang ibu telah tiada.
Mereka mendatangi batu dimana ibu mereka tertelan. Sambil mengelus batu yang telah ditumbuhi dedaunan dan bunga putih, mereka menangis tersedu-sedu…. berharap batu itu membuka dan menelan mereka agar bisa bertemu kembali dengan sang ibu tercinta…

(menyanyi)
Batu badaong
Batu la batangke
Buka Mulutmu
Telankan Beta
Guna La Apa
Beta Tinggal Sandiri
Sedangkan Mama
Suda Tarada
Si O La Mama
Mama Jantong Hati
Mengapa Tinggal Beta Sandiri
Beta Kacil
Saorang Diri
Batu badaong
Batu la batangke
Buka Mulutmu
Telankan Beta
Batu Badaong
Batu Badaong

Sumber :
http://anaknusantara.com/klasik-2/legenda-batu-badaong

Asal Mula Kota Surabaya


Dahulu, di lautan luas sering terjadi perkelahian antara ikan hiu Sura dengan Buaya. Mereka berkelahi hanya karena berebut mangsa. Keduanya sama-sama kuat, sama-sama tangkas, sama-sama cerdik, sama-sama ganas, dan sama-sama rakus. Sudah berkali-kali mereka berkelahi belum pernah ada yang menang atau pun yang kalah. Akhimya mereka mengadakan kesepakatan.
“Aku bosan terus-menerus berkelahi, Buaya,” kata ikan Sura.
“Aku juga, Sura. Apa yang harus kita lakukan agar kita tidak lagi berkelahi?” tanya Buaya.
Ikan Hiu Sura yang sudah memiliki rertcana untuk menghentikan perkelahiannya dengan Buaya segera menerangkan.
“Untuk mencegah perkelahian di antara kita, sebaiknya kita membagi daerah kekuasaan menjadi dua. Aku berkuasa sepenuhnyadi dalam air dan harus mencari mangsa di dalam air, sedangkan kamu berkuasa di daratan dan mangsamu harus yang berada di daratan. Sebagai batas antara daratan dan air, kita tentukan batasnya, yaitu tempat yang dicapai oleh air laut pada waktu pasang surut!”
“Baik aku setujui gagasanmu itu!” kata Buaya.
Dengan adanya pembagian wilayah kekuasaan, maka tidak ada perkelahian lagi antara Sura dan Buaya. Keduanya telah sepakat untuk menghormati wilayah masing-masing.
Tetapi pada suatu hari, Ikan Hiu Sura mencari mangsa di sungai. Hal ini dilakukan dengan sembunyi-sembunyi agar Buaya tidak mengetahui. Mula-mula hal ini memarig tidak ketahuan. Tetapi pada suatu hari Buaya memergoki perbuatan Ikan Hiu Sura ini. Tentu saja Buaya sangat marah melihat Ikan Hiu Sura melanggar janjinya.
“Hai Sura, mengapa kamu melanggar peraturan yang telah kita sepakati berdua? Mengapa kamu berani memasuki sungai yang merupakan wilayah kekuasaanku?” tanya Buaya.
Ikan Hiu Sura yang tak merasa bersalah tenang-tenang saja. “Aku melanggar kesepakatan? Bukankah sungai ini berair.
Bukankah aku sudah bilang bahwa aku adalah penguasa di air? Nah, sungai ini ‘kan ada airnya, jadi juga termasuk daerah kekuasaanku,” kata Ikan Hiu Sura.
“Apa? Sungai itu ‘kari tempatnya di darat, sedangkan daerah kekuasaanmu ada di laut, berarti sungai itu adalah daerah kekuasaanku!” Buaya ngotot.
“Tidak bisa. Aku “kan tidak pernah bilang kalau di air hanya air laut, tetapi juga air sungai,” jawab Ikan Hiu Sura.
“Kau sengaja mencari gara-gara, Sura?”
“Tidak! Kukira alasanku cukup kuat dan aku memang di pihak yang benar!” kata Sura.
“Kau sengaja mengakaliku. Aku tidak sebodoh yang kau kira!” kata Buaya mulai marah.
“Aku tak peduli kau bodoh atau pintar, yang penting air sungai dan air laut adalah kekuasaanku!” Sura tetap tak mau kalah.
“Kalau begitu kamu memang bermaksud membohongiku ? Dengan demikian perjanjian kita batal! Siapa yang memiliki kekuatan yang paling hebat, dialah yang akan menjadi penguasa tunggal!” kata Buaya.
“Berkelahi lagi, siapa takuuut!” tantang Sura dengan pongahnya.
Pertarungan sengit antara Ikan Hiu Sura dan Buaya terjadi lagi. Pertarungan kali ini semakin seru dan dahsyat. Saling menerjang dan menerkam, saling menggigit dan memukul. Dalam waktu sekejap, air di sekitarnya menjadi merah oleh darah yang keluar dari luka-luka kedua binatang itu. Mereka terus bertarung mati-matian tanpa istirahat sama sekali.
Dalam pertarungan dahsyat ini, Buaya mendapat gigitan Ikan Hiu Sura di pangkal ekornya sebelah kanan. Selanjutnya, ekornya itu terpaksa selalu membelok ke kiri. Sementara ikan Sura juga tergigiut ekornya hingga hampir putus lalu ikan Sura kembali ke lautan. Buaya puas telah dapat mempertahankan daerahnya.
Pertarungan antara Ikan Hiu yang bernama Sura dengan Buaya ini sangat berkesan di hati masyarakat Surabaya. Oleh karena itu, nama Surabaya selalu dikait-kaitkan dengan peristiwa ini. Dari peristiwa inilah kemudian dibuat lambang Kota Madya Surabaya yaitu gambar ikan sura dan buaya.
Namun adajugayang berpendapat Surabaya berasal dari Kata Sura dan Baya. Sura berarti Jaya atau selamat Baya berarti bahaya, jadi Surabaya berarti selamat menghadapi bahaya. Bahaya yang dimaksud adalah serangah tentara Tar-tar yang hendak menghukum Raja Jawa.Seharusnya yang dihukum adalah Kertanegara, karena Kertanegara sudah tewas terbunuh, maka Jayakatwang yang diserbu oleh tentara Tar-tar. Setelah mengalahkan Jayakatwang orang-orang Tar-Tar merampas harta benda dan puluhan gadis-gadis cantik untuk dibawa ke Tiongkok. Raden Wijaya tidak terima diperlakukan sepereti ini. Dengan siasat yang jitu, Raden Wijaya menyerang tentara Tar-Tar di pelabuhan Ujung Galuh hingga mereka menyingkir kembali ke Tiongkok.
Selanjutnya, dari hari peristiwa kemenangan Raden Wijaya inilah ditetapkan sebagai hari jadi Kota Surabaya.
Surabaya sepertinya sudah ditakdirkan untuk terus bergolak. Tanggal 10 Nopmber 1945 adalah bukti jati diri warga Surabaya yaitu berani menghadapi bahaya serangan Inggris dan Belanda.
Di jaman sekarang, pertarungan memperebutkan wilayah air dan darat terus berlanjut. Di kala musim penghujan tiba kadangkala banjir menguasai kota Surabaya. Di musim kemarau kadangkala tenpat-tempat genangan air menjadi daratan kering. Itulah Surabaya.

http://syadiashare.com/legenda-kota-surabaya.html